
Menu lidah adalah menu yang cukup banyak digemari orang Indonesia. Di luar negeri, makan lidah sapi itu agak aneh. Kebanyakan orang Barat lebih menyukai sapi bagian dagingnya. Namun tidak demikian dengan orang Indonesia. Masakan lidah bisa diolah menjadi makanan yang kreatif dan nikmat.
Salah satunya adalah Sei Lidah Sapi yang berasa asapnya. Salah satu menu favorit di Sei Sapi Ringgo.
Mengolah lidah membutuhkan usaha yang cukup melelahkan. Ini karena lidah berbeda dengan bagian sapi seperti daging. Lidah dibungkus oleh kulit yang agak keras yang harus dibuang. Mau tahu bagaimana cara mengolah lidah sapi agar empuk dan kenyal? Yuk kita simak penjelasan di bawah ini.
- Pilih lidah sapi yang bagus
Lidah sapi yang bagus adalah lidah sapi yang tidak banyak bonggolnya yang berada di tenggorokan. Semakin banyak bonggolnya, maka akan makin banyak lidah sapi yang terbuang nantinya. Pilih lidah yang masih segar karena jika lidah sudah terlalu lama di luar dalam suhu ruang, maka rasanya tidak enak nantinya. Cari lidah sapi yang cukup kenyal dan tidak berbau tajam. Hindari lidah sapi yang banyak lendirnya. - Cuci lidah sapi sampai bersih
Meski lidah yang kita beli sudah bagus, kita tetap harus mencucinya agar nanti baunya tidak amis. Bisa jadi, lidah sapi yang kita pilih masih tertempel lendir. Cuci dengan air mengalir sehingga tidak ada lagi lendiri yang menempel yang menyebabkan bau amis. Jika masih ada lendir, maka lumuri dengan cuka atau garam secukupnya saja. Diamkan beberapa waktu lalu gosok dan bilas lidah sapi sampai tidak ada lendiri menempel. - Rebus sebentar lidah sapi
Rebus lidah sapi dalam waktu yang tidak terlalu lama. Cukup 10-15 menit saja. Anda bisa merebusnya dalam keadaan utuh. Tujuan merebus sebentar ini untuk memudahkan proses pemisahan lidah sapi dengan kulitnya. Kita bisa menambahkan bumbu masak seperti serai atau salam untuk menghilangkan bau lidah sapi. Segera angkat ketika sudah berubah warna atau sudah cukup waktu merebusnya. - Kupas bagian luarnya
Bagian kulit luar dari lidah biasanya bertekstur keras. Bagian ini tidak bisa dimakan. Iris tipis untuk memisahkan kulit luar dengan lidah sapi. Jangan terlalu dalam mengirisnya karena nanti akan ada banyak lidah sapi yang terbuang. Jika kita merebus kulit sapi terlalu lama, maka malah akan menyulitkan pengupasan kulit lidah. Saat direbus terlalu lama, bagian kulit dan daging lidah sapi lebih melekat. Kupas saat lidah sapi masih hangat karena akan lebih sulit mengupasnya saat dingin. - Rebus atau presto lidah agar empuk
Setelah semua proses di atas selesai, lidah sapi siap diolah menjadi makanan yang kita inginkan. Kita bisa mengempukkan lidah sapi lagi dengan cara merebus atau memprestonya. Anda bisa merebusnya sebentar sekitar 15-20 menit atau memasukkannya ke dalam presto. Hati-hati memasak dengan alat presto. Kalau terlalu lama, lidah sapi akan hancur nantinya. - Masak dengan bumbu
Sekarang, Anda bisa memasak lidah sapi sesuai dengan keinginan Anda. Anda bisa mengolahnya menjadi bistik, oseng, semur, gulai, dan aneka menu lainnya
Anda tertarik mencoba membuat lidah sapi sendiri? Semoga berhasil ya….!